Rumor mengenai ponsel andalan Samsung yaitu Samsung S8 semakin di gembar-gemborkan. Dikabarkan bahwa perusahaan asal Korea Selatan ini akan segera mengeluarkan produk andalan mereka yang akan di rilis pada sekitaran bulan Maret atau mungkin saja delay ke bulan April 2017. Salah satu spekulasi yang muncul adalah dari Bloomberg yang menyebutkan bahwa tampilan Samsung S8 akan memiliki layar yang full bezel-less. Seolah ingin meninggalkan masa lalu kelam ketika meluncurkan Note 7 yang akhirnya harus ditarik dari pasaran dikarenakan dapat meledak tiba-tiba. Menggunakan 4K edge-to-edge OLED panel dan tampilan yang full bezel-less tentu saja akan memberikan pengalaman yang lebih kepada sang pengguna.
Teknologi full bezel-less sebenarnya sudah tidak asing lagi karena perusahaan China Xiaomi Corp pada Oktober lalu sudah memperkenalkan konsep full bezel-less dengan merilis Xiaomi Mi Mix. Tentu saja ini tidak akan membuat gentar Samsung dan walaupun pihak Samsung belum memberikan komentar terhadap pemberitaan ini, para pengguna setia Samsung di luar sana sudah tidak sabar menantikan kehadiran ponsel terbaru dari vendor smarthpone terbesar di dunia ini. Kita nantikan saja pada Mobile World Congress di Barcelona pada 2017.
